Pelajar Cianjur mengikuti DBL Camp 2013




Development Basketball League (DBL) Camp 2013 berlangsung pada 29 Juni - 5 Juli mendatang di DBL Arena Surabaya, ini merupakan pemusatan latihan basket pelajar  terbesar Indonesia. Kegiatan ini akan di ikuti oleh para pemain putra dan putri serta pelatih terbaik dipilih dari seleksi hasil event DBL tiap-tiap regional Se- Indonesia.

Hasil penyaringan pemain dan pelatih terbaik event DBL 2013 West Java Series, terpilih salah satunya dari cianjur terwakili oleh pemain Reghy Fauzan yang masuk League DBL First Team (Boys) dan Pemain League DBL First Team (Girls) Restu Fujianti dari SMA N 1 Cianjur untuk mengikuti Development Basketball League (DBL) Camp 2013 di Surabaya.

Semoga dengan terpilihnya dua pemain SMA N1 Cianjur bisa memberikan prestasi yang terbaik disaat mengikuti Camp dan pulang membawa ilmu dan pengalaman bermain bola basket yang baik dan benar, demi kemajuan dan motivasi bola basket di cianjur untuk masa yang akan datang
Selamat untuk Reghy Fauzan dan Restu Fujianti dan berjuanglah menjadi yang terbaik dan jaga asa dan  semangat.


Restu Fujianti
Reghy Fauzan

Bravo Bola Basket Cianjur 
READ MORE - Pelajar Cianjur mengikuti DBL Camp 2013

Album Kegiatan

Video Basketball